rss

06/09/10

Persibo ngandang di stadiun persik

detikcom - Surabaya,
Kegembiraan pendukung
Persibo Bojonegoro, setelah tim
kesayangannya berhasil lolos
ke Indonesia Super Liga (ISL)
tak berlangsung lama. Seluruh
pertandingan kandang harus
dilakoni di Stadion Brawijaya,
Kota Kediri. Karena kandang
mereka dinyatakan tak lolos
verifikasi oleh Liga Indonesia.
Sekretaris Persik Kediri Barnadi,
membenarkan jika Laskar
Anggling Darmo akan
meminjam Stadion Brawijaya
selama satu musim kedepan.
Stadion Letjend H Soedirman,
kadang Persibo dinyatakan tak
layak dijadikan home base tim
bersegaram oranye tersebut,
karena belum dilengkapi
fasilitas penerangan.
"Persibo memang meminjam
(Stadion) Brawijaya untuk satu
musim kedepan. Surat ijin
sudah dilayangkan dan Pak
Wali (Walikota Kediri) sudah
mengisyaratkan memproses,
yang atinya menyetujui itu,"
kata Barnadi kepada
detiksurabaya.com saat
ditemui di Sekretariat Persik,
Jalan Diponegoro, Sabtu
(4/9/2010).
Barnadi menambahkan, untuk
peminjaman stadion tersebut
pihaknya tidak mengenakan
biaya. Manajemen Persik akan
mendapatkan hasil dari
peminjaman yang
dilakukannya, melalui penjualan
tiket. "Keuntungan kita ya dari
jualan tiket itu, selebihnya tidak
ada," imbuhnya.
Sementara untuk semua biaya
pelaksanaan pertandingan,
Manajemen Persik
membebankan kepada pihak
Persibo. Termasuk untuk biaya
listrik pada lampu penerangan,
klub yang baru promosi
tersebut diminta
menanggungnya.
"Semua pertandingan kandang
Persibo di Kediri akan digelar
malam, karena sore digunakan
Persik. Atas dasar itu kami
sudah meminta mereka
menanggung biaya
listriknya," tegas Barnadi.
Sementara Kapolres Kediri AKBP
Mulia Hasudungan Ritonga,
dikonfirmasi mengaku tidak
mempermasalahkan. Pihaknya
siap merekomendasikan izin
pelaksanaan pertandingan,
dengan catatan evaluasi tetap
dijalankan.
"Pada dasarnya kami tidak
masalah, tapi izin harus
diperbarui di setiap
pertandingan. Di sana kami
akan evaluasi, kalau memang
aman lanjut, tapi kalau tidak ya
berhenti," tegas Mulia.
Persibo menjadi 1 dari 2 tim
asal Jawa Timur yang berhasil
lolos masuk ke kompetisi ISL
musim mendatang,
mendampingi Deltras Sidoarjo.
Bersamaan dengan hasil itu 2
tim lain Jawa Timur juga
terdegradasi dari kompetisi ISL,
masing-masing Persik Kediri
dan Persebaya Surabaya.

0 komentar:

 

Label

Pengikut